Hallo sobat100,

Sobat100, hari ini tim100 akan memberikan informasi mengenai peringkat dan perolehan medali asian para games 2018 yang terupdate.

Asian Para Games 2018 telah memasuki hari kelima. Hingga pukul 14.47 WIB, Rabu (10/10/2018). China masih memimpin di klasemen perolehan medali dengan total 159 medali, yang 88 di antaranya merupakan medali emas, 38 medali perak,dan  33 medali penggu.

China diikuti Korea Selatan di peringkat kedua dengan 69 medali 28 emas, 25 perak, 16 perunggu dan Iran berada di peringkat ketiga dengan 61 medali 22 emas, 18 perunggu, 21 perak. Uzbekistan di peringkat keempat dengan 34 medali 19 emas,9 perak, 6 perunggu, serta Jepang di peringkat kelima dengan 87 medali 18 emas, 33 perak, 36 perunggu.

Indonesia, sebagai tuan rumah, menduduki peringkat keenam dengan koleksi 56 medali, yang terdiri dari 13 emas, 20 perak dan 23 perunggu.

Berikut peringkat dan perolehan medali sementara Asian Para Games 2018 pukul 14.47 WIB:


Peraih Medali Emas di Asian Para Games 2018

Indonesia sudah mengumpulkan sebanyak 56 medali di ajang Asian Para Games 2018. Sampai hari ini, Indonesia sudah mengumpulkan 13 medali emas dari berbagai cabang olahraga.

 1.  Hary susanto, Hafizh briliansyah, Fredy setiawan, Deva anrimusthi (Tim Beregu Putra Bulutangkis)

Indonesia meraih medali emas pertama dalam ajang Asian Para Games 2018, melalui cabang olahraga bulutangkis nomor beregu putera (SL3-SU5). Emas berhasil diraih setelah atlet Indonesia mengalahkan Malaysia dengan skor 2-1 di Istora Senayan, Jakarta, hari ini, Minggu (7/10).

2. Suparniyati (Tolak Peluru F-20 Para Atletik)

Indonesia meraih medali emas kedua dalam ajang Asian Para Games 2018, melalui cabang olahraga para atletik  Di nomor tolak peluru F20 putri, Indonesia punya Suparni Yati. Dia juga turut menyumbang satu medali medali di asian para games 2018.

3. Rica Oktavia (atletik nomor lompat jauh)

Rica Oktavia sukses meraih medali emas dari cabang atletik nomor lompat jauh Asian Para Games 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (8/10). Dalam pertandingan tersebut Rica melompat sejauh 5,25 meter di kategori T20 putri. Ia mengalahkan atlet Jepang Sakai Sonomi yang melompat sejauh 5,02 meter. Torehan ini membuat Rica berhak meraih medali emas.

4. Sapto Yogo Purnomo ( Para Atletik nomor lari 200 meter putra T37 dan nomor lari 100 meter putra T37)

Sapto Yogo Purnomo, meraih dua medali emas dalam Asian Para Games 2018. Dua medali emas diperolehnya dari dua nomor individu yang diikuti. Pertama, Sapto meraih medali emas untuk nomor lari 200 meter putra T37. Sapto menorehkan catatan waktu 23,76 detik dalam ajang final di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (8/10/2018). Emas kedua Sapto diperoleh dari nomor lari 100 meter putra T37. Di nomor ini, Sapto menorehkan catatan waktu 11,49 detik. Perolehan catatan waktu Sapto di nomor 100 meter ini juga menjadi rekor baru Asia.

5. Syuci Indriani (Renang - 100 Gaya Dada)

Perenang andalan Indonesia, Syuci Indriani, menyabet medali emas Asian Para Games 2018 dari cabor para-renang nomor 100 meter gaya dada putri SB14. Medali ini merupakan emas keempat bagi kontingen Indonesia. Bagi Syuci, ini adalah medali kedua pada Asian Games 2018. Dia sebelumnya merebut perunggu 200 meter gaya bebas S14 putri. Pada pertandingan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Senin (8/10/2018), Syuci Indriani mengungguli duo Jepang Mai Deguchi (perak) dan Mikika Serizawa (perunggu).

6.  Elsa Maris ( Tenpin Bowling Women Single TPPB4)

Atlet tunggal putri TPPB4 (tunagrahita), Elsa Maris, meraih medali emas tenpin bowling Asian Para Games 2018. Dia menjadi yang terbaik. Dalam persaingan di Jaya Ancol Bowling Center, Jakarta, Selasa (9/10), Elsa mendapatkan nilai tertinggi, yakni sampai 1186. Putaran final nomor tersbeut diikuti empat atlet. Sementara itu, medali perak menjadi milik Diane Neo Pei Lin dari Singapura dengan skor 1033. Adapun medali perunggu menjadi milik Kim Yuna dari Korea Selatan dengan skor 1003.

7. David Jacobs (Tenis Meja TT10)

Petenis meja David Jacobs mempertahankan emasnya di Asian Para Games (APG) 2018. Turun di kategori TT10 (tuna daksa) nomor tunggal putra, David mengalahkan pesaing terkuatnya asal Tiongkok, Lian Hao.  Pada babak final yang berlangsung di Ecovention, Ancol, Jakarta,  Selasa 9 Oktober 2018, David menang telak 3-1 (11-4, 7-11, 11-6, 17-15). Ini merupakan emas keduanya di ajang APG, setelah empat tahun lalu di Incheon juga merebut medali yang sama. Di gelaran APG pertama di Guangzhou, David hanya membawa pulang medali perunggu.

8. Tiarani Karisma Evi (Atletik Lari Putri 100 Meter T42/63)

Indonesia menambah pundi-pundi medali emas di Asian Para Games 2018. Kali ini, medali emas disumbang Tiarani Karisma Evi dari cabang atletik lari putri 100 meter T42/63. Evi mencatatkan waktu 14,98 detik dalam lomba yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/10/2018). Evi mengalahkan dua atlet asal Jepang, Maekawa Kaede dan Tozawa Tomomi. Maekawa mendapatkan perak dan Tomomi tidak mendapat apa-apa karena pesertanya hanya tiga atlet.

9. Nasip Farta Simanja  (Catur)

Indonesia berpeluang untuk menambah medali emas pada cabor catur di Asian Para Games 2018. kelas PI unggulan Indonesia adalah Simanja Nasip Farta yang berhasil mengumpulkan 4,5 poin di babak kelima.

10. Hendi Wirawan (Catur)

11. Debi Ariesta (catur)

Pecatur Indonesia Debi Ariesta yang bertanding pada klasifikasi V1-B1 di Asian Para Games 2018 sempat tegang menghadapi pecatur Iran, namun demikian ia berhasil memenangkan pertandingan dan mendapatkan medali emas untuk Indonesia. Debi berhasil memenangkan pertandingan pada babak pertama dan kedua di hari pertama pertandingan catur, Debi Ariesta berhasil mengumpulkan 6,5 poin di Asian Para Games pada Rabu (10/10).

12. Beregu Putra Klasik Catur kelas VI(B2/B3)

Indonesia sukses memborong medali emas di cabor catur Asian Para Games 2018 yang berlangsung di GOR Cempaka Putih, Rabu (10/10/2018). Kemenangan itu diraih dari tim kelas VI (B2/B3) catur. Pecatur tuan rumah mendominasi dengan berhasil jadi juara di kategori Beregu Putra Klasik Catur kelas VI(B2/B3) yaitu, Edy Suryanto, Carsidi, Hendi wirawan.

 

Prestasi Atlet Difabel di Asian Para Games 2018

Prestasi Sapto Yogo Purnomo Pelari Para-atletik Meraih 2 Medali Emas

Sobat100, nama Sapto Yogo Purnomo 20 tahun mungkin memang baru terdengar di dunia atletik. Namun pria pengidap cerebral palsy ini langsung menorehkan prestasi di kejuaraan pertamanya. Cerebral palsy adalah kondisi di mana seseorang mengalami gangguan pada gerakan, otot, atau postur. Cara jalan Sapto tak seperti orang pada umumnya karena cerebral palsy yang diidapnya pada kaki kanan dan tangan kanan.

Meski kaki adalah tumpuan paling penting dalam olahraga atletik, nyatanya Sapto tetap mampu berprestasi. Dia melawan olokan, melibas stigma, dengan bukti berupa raihan medali.  Bahkan sejak kejuaraan pertamanya yakni di Pekan Paralimpiade Nasional di Bandung pada 2016 lalu, Sapto langsung melibas 5 medali emas. Sungguh mengagumkan. Kemudian di kejuaraan internasional berikutnya, Sapto selalu pulang ke Tanah Air dengan membawa medali.

Lagi-lagi Sapto Yogo Purnomo membanggakan nama Indonesia dengan meraih dua medali emas dalam Asian Para Games 2018. Dua medali emas diperolehnya dari dua nomor individu yang diikuti.

Pertama, Sapto meraih medali emas untuk nomor lari 200 meter putra T37. Sapto menorehkan catatan waktu 23,76 detik dalam ajang final di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (8/10/2018). Emas kedua Sapto diperoleh dari nomor lari 100 meter putra T37. Di nomor ini, Sapto menorehkan catatan waktu 11,49 detik. Perolehan catatan waktu Sapto di nomor 100 meter ini juga menjadi rekor baru Asia.

Berikut raihan medali dalam kejuaraan elite yang telah diikuti :

1. Peparnas Bandung 2016 (5 emas)
2. ASEAN Para Games Malaysia 2017 (2 emas, 1 perak)
3. Asian Youth Para Games 2017, Dubai (2 Perak)
4. World Para atletik di China 2018 (1 emas)

Sobat100, Asian Para Games 2018 adalah bagian dari semangat untuk mendukung para atlet difabel Indonesia yang akan berjuang meraih prestasi. Oleh karena itu, tim100 mengajak  semua sobat100 diseluruh Indonesia untuk  mendukung terus atlet-atlet Indonesia di Asian Para Games 2018..

 

DAFTAR PUSTAKA:

amdani, suut. 2018. Raih 8 Emas, Klasemen Perolehan Medali Tim Indonesia Asian Para Games 2018 pada Selasa 8 Oktober. tribunnews.com

Hidayat, Rizki . 2018. Klasemen Medali Asian Para Games: Tambah 15 Medali, Posisi Indonesia Tak Beranjak. bola.com

Shemi, Helmi. 2018. Raih Medali Emas, Rica Oktavia Juga Pecahkan Rekor Lompat Jauh Asia. idntimes.com

Bhayu, Tamtomo Akbar. 2018. Dua Medali Emas Sapto Yogo Purnomo. kompas.com

Harley, Ikhsan. 2018. Asian Para Games 2018: Indonesia Raih Emas Keempat dari Syuci Indriani. bola.com

Setyawatie,  Wina . 2018. Petenis Meja David Jacobs Pertahankan Medali Emas di Asian Para Games 2018. rakyat.com